Membuat email ini sangat mudah, dan saya yakin semua orang pasti sudah pernah melakukannya dan tidak terlalu sulit. Namun bagi mereka yang masih baru mengenal dunia internet, hal ini masih sangat membingungkan.
Perlu diperhatikan juga pembuatan email baru di gmail (google mail) dan ymail (yahoo mail) ini tidak selamanya sama urutannya, tergantung dari pihak google dan yahoo mengubah cara urutannya. Namun secara umum urutannya cara pembuatannya tidak berbeda seperti cara di bawah ini.
Pembuatan email di GMAIL (google mail)
- Langsung saja masuk ke url http://gmail.com
- Kemudian klik create an account
- Isi semua kolom dengan data yang anda punya
- Berikan tada centang pada tulisan "i agree to the google term of...... "kemudian Klik Next Step
- Klik tombol Next step , kamu juga bisa masukkan foto sendiri dengan klik add a photo
- Berikutnya klik continue to gmail, sejauh ini sebenarnya email anda sudah jadi. Ingat dan catat alamat email anda, dan jangan sampai lupa password yang telah dibuat tadi.
- Selamat datang, email anda di gmail sudah jadi
Pembuatan email di YMAIL (yahoo mail)
- Langsung aja masuk ke url http://ymail.com atau htt://yahoomail.com
- Selanjutnya klik create New Account
- Kemudian isi semua data yang anda punya.
Selanjutnya klik create Account
- Lalu masukkan capsa Verification yang ditampilkan ke dalam kotak yang ada
Lanjutkan dengan menekan Submit Code
- Tunggu layar waktu habis, nanti secara otomatis akan dialihkan pada halaman berikutnya.
- Jika sudah tampil halaman berikutnya, bisa klik tombol / link tulisan Countinue without upgrating
- Selamat anda telah memiliki email yahoo di yahoomail
Ingat setiap menggunakan atau masuk ke email, jangan lupa keluar/ sign out dengan cara klik tombol yang ada gambar/ foto di pojok kanan atas.
Tetap saya ingatkan juga lagi, bahwa jangan sampai lupa akun email dan password yang telah dibuat tadi.
Secara umum pembuatan akun email di google dan yahoo sama saja, hanya beberapa bagian saja yang berbeda.
Sekian penjelasan cara membuat email, semoga bermanfaat.
Selamat Mencoba....:)
No comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar di bawah tentang artikel ini. Mohon berkomentar dengan baik dan sopan, anda sopan kami segan.